Anggota DPR RI Fraksi Kebangkitan Bangsa periode 2019-2024 (Foto: Pemuka Rakyat)
PEMUKA RAKYAT - Ela Siti
Nuryamah lahir di Tasyikmalaya 3 Januari 1983. Ia seorang Srikandi Lampung yang saat ini bertugas sebagai anggota DPR RI
periode 2019-2024. Simak biografi beliau berikut ini.
Ela Nuryamah merupakan politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang bertugas di komisi XI DPR RI. Sarjana komunikasi Islam dari universitas Islam negeri Sunan Gunung Jati. Ia tercatat pernah mengenyam pendidikan sekolah di SD Karikil I tahun 1989-1995, MTS Asy Syuhada dan MAN Tasyikmalaya tahun 1995-2001.
Alumni UIN Bandung adalah seorang aktivis Koalisi Perempuan Indonesia (KPI). Ela Nuryamah masuk sebagai anggota sejak tahun 2002 hingga sekarang.
Saat duduk di bangku kuliah, ia terlibat aktif di organisasi ekstra kampus. Beliau tercatat anggota Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII). Organisasi yang diprakarsai kalangan muda Nahdatul Ulama di Surabaya pada 17 April 1960.
Baca juga: Biografi Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat
Karir Ela Nuryamah di PMII melejit naik. Ia pernah menjadi Ketua I bidang kaderisasi Korps Puteri PMII atau Kopri periode 2008-2010.
Lalu, menjadi ketua V PMII yang membidangi ekonomi periode 2010-2012.
Sebelum menjadi anggota DPR RI, perempuan 40 tahun itu dulunya adalah seorang wartawan dan sempat kerja di Bawaslu.
Mantan aktivis Kopri itu juga pernah menjadi tenaga ahli anggota DPR RI 2014-2019 Chusnunia Chalim atau yang akrab disapa Nunik Bupati Lampung Timur 2015-2020 yang sekarang menjabat wakil gubernur Lampung periode 2019-2024.
Pada pemilu 2014 Ela memberanikan diri maju dalam pemilihan legislatif DPRD Lampung Timur. Ia berhasil memperoleh suara terbanyak dari semua calon yang diusung PKB.
Lalu, ia
menjabat wakil ketua I DPRD kabupaten Lampung Timur periode 2014-2019.
Berikut Biografi
Ela Siti Nuryamah Srikandi Lampung di DPR RI yang dirangkum Tim Pemuka Rakyat selengkapnya disini.
Profil
Nama : Hj. Ela Siti Nuryamah, S.Sos.Tempat, Tanggal Lahir: Tasikmalaya, 3 Januari 1983
Umur: 40 Tahun
Agama: Islam
Pendidikan: Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati, Bandung (2001-2007)
Pasangan: Khairul Mu Min
Pekerjaan: Anggota DPR RI
Partai Politik: Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
Organisasi: Fatayat
Facebook: Ela Siti Nuryamah
Instagram: @ellanuryamah_official
Seolah tak puas dalam berkontribusi membangun ibu pertiwi tak menghalangi keinginan Ela Nuryamah. Pada 2015, Ia menjadi anggota bidang kesehatan dan lingkungan hidup pengurus pusat Fatayat NU hingga tahun 2020.
Fatayat
adalah badan otonom NU untuk kalangan perempuan muda yang berdiri pada 24 april
1950.
Karir
Ella Nuryamah di organisasi politik terus naik seiring waktu ia terjun
didalamnya. Beliau diamanah sebagai wakil ketua dewan pimpinan wilayah PKB
provinsi Lampung periode 2021-2026.
Baca juga: Biografi Ninik Rahayu Ketua Dewan Pers Indonesia
Lalu, menjadi bendahara umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB masa bakti 2019-2024.
Sejak menjadi wakil rakyat Ella konsisten menyuarakan kepentingan rakyat. Sebagai Komisi 11 yang membidangi perbankan dan keuangan ia terus memastikan problematika dibidang itu terselesaikan. Ia aktif memberikan literasi kepada publik khususnya UMKM.
Ela Siti Nuryamah merupakan salah seorang srikandi Lampung di DPR RI dari faksi kebangkitan bangsa. Ia mewakili daerah pemilihan kabupaten Lampung Tengah, Mesuji, Lampung Timur,Tulang Bawang, Lampung Utara, Tulang Bawang Barat (Tubaba), dan Way Kanan.
Demikian biografi Ela Siti Nuryamah Srikandi Lampung di DPR RI yang dirangkum Pemuka Rakyat.