3 Fakta Tentang The Nurul: Awal Mula dan Makna, Style hingga Stereotip Negatif Perempuan Berhijab yang Suka Joget

The Nurul
Yuk Simak Fakta Menarik tentang Tren The Nurul yang Ramai Di Medsos (Foto: pemuka-rakyat.com) 

PEMUKA RAKYAT -
Berikut tiga fakta mengenai The Nurul sebuah istilah untuk perempuan berhijab yang suka joget dan akting mabuk dengan minuman halal yang kini tengah viral di media sosial.

Istilah tersebut mulai viral usai Halda Rianta mengungkapkan salah satu tempat yang tengah viral di Depok, yaitu Bajawa yang Ia sebutkan sebagai tempat nongkrong para The Nurul. 

Hal tersebut Ia sampaikan saat menjadi bintang tamu PodHub yang dipandu oleh Deddy Corbuzier dan Vidi Aldiano yang tayang pada Sabtu, 20 Januari 2024 lalu. 

Higga artikel ini dibuat, tayangan tersebut telah ditonton oleh sebanyak 4,9 juta orang dan tengah trending di X (Twitter).

Baca juga: Profil Kaneishia Yusuf: Umur, Asal, Pendidikan hingga Perjalanan Karirnya

Adik dari Arafah Rianta tersebut menjelaskan bahwa The Nurul merupakan ungkapan yang diberikan untuk perempuan-perempuan berhijab yang senang berjoget contohnya seperti di bajawa. 

Bajawa sendiri merupakan tempat nongkrong yang menyedikan live music sehingga para pengunjung dapat memberikan request lagu dan joget bersama-sama.

Seperti namanya yang diambil dari jenis kopi khas Flores, NTT, minuman utama dan paling banyak diorder di sana bukanlah minuman beralkohol melainkan kopi. 

Jam tutup tempat nongkrong yang tengah viral tersebut juga tidak lebih dari jam dua belas malam, namun hanya buka hingga sekitar jam 22.00 WIB. 

Sejak viral, tempat tersebut kini banyak didatangi oleh para pengunjung bahkan membuat konten dan diunggah di media sosial yang menyebabkan tempat tersebut kini semakin dikenal banyak orang.

Untuk tahu lebih banyak seputar fakta tentang The Nurul, berikut tim Pemuka Rakyat telah merangkum mulai dari awal mula dan maknanya, style hingga stereotip negatif yang diberikan kepada mereka.

Baca juga: 5 Fakta Podhub, Podcast Viral yang Dipandu Oleh Deddy Corbuzier dan Vidi Aldiano

 Awal Mula dan Maknat

Kata ‘nurul’ mulanya merupakan pelesetan dari kata ‘nalar’. Biasanya kalimat yang digunakan menggunakan kata nurul yaitu saat melihat suatu kejadian yang tak masuk akal dan dikatakan “di luar nurul” (di luar nalar). 

Seiring berjalannya waktu, istilah tersebut kini digunakan sebagai gambaran bagi perempuan berhijab yang melakukan hal-hal yang seharusnya dijauhi sebagai umat muslim seperti joget berlebihaan hingga bergaya seolah sedang mabuk.

Padahal jika dikaitkan dengan agama Islam, kata ‘nurul’ memiliki arti yang sangat baik yaitu ‘cahaya’Nuruls

Baca juga: Viral Mahasiswi Buat Video 'Hi Kids This is Your Mom', Berikut Profil Rifanisara: Umur, Asal, Hingga Kampus

Style The Nuruls

Perempuan yang suka nongkrong di kafe menggunakan pashmina lilit, biasanya dinilai masuk dalam kategori The Nurul

Terlebih jika ditempat nongkrong tersebut ada live music dan mereka ikut bergoyang.  

Dapat dikatakan mereka selalu ingin tampil berbeda dan menjadi perhatian agar viral di media sosial. Mereka juga dikenal identik dengan perempuan yang banyak tingkah. 

Bebeapa diantaranya bahkan sengaja membuat konten video TikTok meminum minuman tak beralkohol seperti susu, teh atau kopi namun usai meneguknya mereka bergaya seolah seperti mabuk dan bergoyang mengikuti sound. 

Perempuan yang sering nongkrong di warung seblak, menggunakan gardigan raju dan berkacamata juga sering dikait-kaitkan dengan The Nurul

Stereotip Negatif

Semakin kesini ungkapan tersebut malah semakin melewati batas hingga membuat seseorang yang memang memiliki nama asli Nurul menjadi risih. 

Hal tersebut lantaran stereotip negatif yang diberikan tak sama bahkan bertolak belakang dengan kepribadian mereka. Terlebih jika melihat kembali makna yang ada dalam Islam yaitu cahaya.

Bahkan orang yang berpenampilan biasa dan hanya sekedar membeli seblak juga dikatakan sebagai The Nurul yang membuat orang yang tidak senang menjadi risih. 

Itulah dia ulasan seputar fakta tentang The Nurul yang kini tengah viral di media sosial.***

Penulis: Oktavia Nurdianti
Editor: Zumrotun N. 

Bagikan :

Nama

Biografi,944,Ekonomi,55,Entertainment,314,Gaya Hidup,290,Headline,112,History & Culture,56,Internasional,266,Kesehatan,59,Khazanah,50,Nasional,480,Olahraga,267,Oto & Tekno,40,Pendidikan,37,ã…¤Headline,46,
ltr
item
PemukaRakyat.com: 3 Fakta Tentang The Nurul: Awal Mula dan Makna, Style hingga Stereotip Negatif Perempuan Berhijab yang Suka Joget
3 Fakta Tentang The Nurul: Awal Mula dan Makna, Style hingga Stereotip Negatif Perempuan Berhijab yang Suka Joget
3 Fakta Tentang The Nurul: Awal Mula dan Makna, Style hingga Stereotip Negatif Perempuan Berhijab yang Suka Joget
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi0btmTwiKKKX47vbl8wuldO_nhBgQNAf94Bg1PJA-uNwofHhSvDICTOzXqHusiWQnwebfkegD2m5WBYAYngeEh9_dGcpsWDJIOj_UXytnHMYo8B3qPHk45pzRXdoFs9aGBnKyll09BD9k9HCd_OYIbmnBGrrfAUiqHheMbvzMLf1ZQNbcXelx0za75yQCK/s16000/3%20Fakta%20Tentang%20The%20Nurul%20Awal%20Mula%20dan%20Makna,%20Style%20hingga%20Stereotip%20Negatif%20Perempuan%20Berhijab%20yang%20Suka%20Joget.png
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi0btmTwiKKKX47vbl8wuldO_nhBgQNAf94Bg1PJA-uNwofHhSvDICTOzXqHusiWQnwebfkegD2m5WBYAYngeEh9_dGcpsWDJIOj_UXytnHMYo8B3qPHk45pzRXdoFs9aGBnKyll09BD9k9HCd_OYIbmnBGrrfAUiqHheMbvzMLf1ZQNbcXelx0za75yQCK/s72-c/3%20Fakta%20Tentang%20The%20Nurul%20Awal%20Mula%20dan%20Makna,%20Style%20hingga%20Stereotip%20Negatif%20Perempuan%20Berhijab%20yang%20Suka%20Joget.png
PemukaRakyat.com
https://www.pemuka-rakyat.com/2024/01/3-fakta-tentang-nurul-awal-mula-dan.html
https://www.pemuka-rakyat.com/
https://www.pemuka-rakyat.com/
https://www.pemuka-rakyat.com/2024/01/3-fakta-tentang-nurul-awal-mula-dan.html
true
6153842826875328261
UTF-8
Memuat Semua Berita Tidak ditemukan berita apapun Lihat Semua Baca Lebih Banyak Balas Batal balas Hapus Oleh Halaman Utama Halaman Berita Lihat Semua Disarankan untuk Anda Kategori Arsip Cari Semua Berita Tidak ditemukan berita yang sesuai dengan permintaan Anda Kembali ke Halaman Utama Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nov Des Baru saja 1 menit yang lalu $$1$$ menit yang lalu 1 jam yang lalu $$1$$ jam yang lalu Kemarin $$1$$ hari yang lalu $$1$$ minggu yang lalu lebih dari 5 minggu yang lalu Pengikut Ikuti Konten Premium ini Terkunci Langkah 1: Bagikan ke Social Media Langkah 2: Tekan Link pada Social Media Anda Salin Semua Kode Pilih Semua Kode Semua Kode Tersalin pada Papanklip Anda Tidak dapat menyalin kode / teks, silahkan tekan [CTRL]+[C] (atau CMD+C pada Mac) untuk menyalin Tabel Konten