![]() |
Gunung Semeru kembali erupsi di tanggal yang sama 4 Desember 2021 dan 2022 (Twitter/@BNPB_Indonesia) |
PEMUKA RAKYAT - Gunung Semeru kembali erupsi setelah satu tahun lamanya, sejak 4 Desember 2021 dan kini di tanggal sama tahun 2022 kembali duka semeru menyelimuti.
Semeru mengeluarkan awan panas sejak minggu, 4 Desember 2022 pukul 04.37 WIB. Dari dini hari hingga saat ini hujan abu terus berjatuhan di Kecamatan Pronojiwo, Lumajang.
Warga Kecamatan Pronojiwo langsung berhamburan keluar dan mengungsi ke tempat yang aman.
Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan hingga saat ini semeru terus mengeluarkan awan panas guguran hingga jarak 11 km.
Baca Juga: Ferry Mursyidan Baldan Meninggal Dunia
"Awan panas guguran (APG) Gunung Semeru masih berlangsung. Jarak APG terpantau hingga 11 km" Tulis akun twitter @BNPB_Indonesia. Minggu, 4 Desember 2022.
Sementara itu Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) sudah menaikkan level siaga dari siaga 3 jadi level 4 (kategori awas).
Hingga saat ini sebanyak 93 warga Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang berhasil mengungsi.
"Sejauh ini sudah ada 93 warga yang mengungsu di Balai Desa Sumberurip Pronojiwo, Kabupaten Lumajang". Kata BNPB.
Selain itu BNPB menghimbau agar masyarakat tidak melakukan aktivitas dan menjauhi wilayah sektor tenggara di sepanjang Besuk Kobokan, sejauh 13 km dari pusat erupsi.
"Masyarakat juga dilarang beraktivitas dalam radius 5 km dari kawah/puncak Gunungapi Semeru karena rawan terhadap bahaya lontaran batu". Tulis akun twitter @BNPN_Indonesia.