Kedekatan Eca Japasal dengan Alam, Anak Dari Ganjar Pranowo (Foto: Pemuka-Rakyat.com)
PEMUKA RAKYAT - Elsa Japasal atau kerapa dipanggil Eca sedang ramai diperbincangakan oleh netizen karena kedekatannya dengan Alam anak dari Bacapres Ganjar Pranowo.
Kejadian tersebut terjadi pada debat perdana Capres yang dilakukan pada selasa (12/12/2023). Terdapat momen dalam unggahan pada story Instagram @Siti Atikoh bahwa Eca sedang duduk bersebelahan dengan Alam.
Sebelumnya mereka berdua juga terlihat bersama dalam event futsal charity match yang digelar oleh The House of Revolution bersama AHHA Media Production. Juga dalam kegiatan penyaluran donasi untuk anak disabilitas.
Gadis tersebut merupakan pendatang baru di dunia Intertainment dan pada saat ini sedang sering muncul dilayar TV.
Berikut Tim Pemuka Rakyat telah merangkum profil dan biodata lengkap Eca Japasal.
Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap Ratu Tisha Sekjen PSSI: Umur, Asal, Pendidikan, Hingga Perjalanan Karir
Profil
Gadis berusia 22 tahun yang lahir di Makassar namun besar dan tinggal di Malang. Merupakan anak kedua dari dua bersaudara mempunyai kakak Laki-laki yang bernama Kevin Japasal yang baru saja menikah.
Ia menempuh pendidikan di SMA Katolik Rajawali. Setelah lulus Ia melanjutkan pendidikan ke Taylor’s University. Namun, tidak sampai selesai karena pada saat itu Covid 19 sedang naiknya jadi memutuskan untuk keluar. Tetapi ia kembali melanjtkan pendidikan nya kembali di Universitas Ciputra Surabaya namun tidak sampai selesai karena memiliki tugas yang banyak.
Siapa sangka bahwa gadis berwajah imut ternyata anak seorang kolongmerat. Ayahnya yang bernama Erwin Japasal merupakan pengusaha yang terkenal di Batu Malang.
Memiliki perusahaan Royal Group yang terdiri Royal ATK, Royal 360, dan Royal Ole-ole. Royal ATK merupakan took yang menyediakan alat tulis kantor yang berada di Malang. Sedangkan Royal 360 adalah restoran yang memiliki pemandangan yang indah dan Royal Ole-ole.
Tidak hanya sampai disitu ayah dari gadis tersebut juga memiliki bisnis lain yaitu mengelola PT Medic Brivit Indonesia yang masih menjadi bagian dari Royal Group. Perusahaan tersebut bergerak dibidang retail took, restoran dan cafe, manufacturing, dan produksi produk herbal yang terletak di Malang.
Baca Juga: Biografi Prilly Latuconsina: Umur, Pendidikan, Asal, hingga Karir
Biodata
Nama Lengkap: Elsa Japasal
Nama Panggung: Eca Aura
Tempat, Tanggal Lahir: Makasar, 14 November 2001
Agama: Kristen
Usia: 22
Nama Orang tua: Erwin Japasal (Ayah) dan Verdi Astutik (Ibu)
Pekerjaan: Content Creator, BA, Host
Akun Instagram: @elsaajapasal
Akun TikTok: @elsajapasal
Perjalanan Karir
Perjalanan karir gadis tersebut dimulai sebagai konten creator Ia kerap membagikan videonya di kanal TikTok hingga memiliki I juta follower. Ia juga kerap mebagikan kontennya mengenai gaming hingga akhirnya direkrut sebagai BA Aura Esports pada Maret 2022.
Karena semakin viral banyak tawaran berdatang untuk muncul sebagai bintang tamu acara talkshow ataupun podcast. Namanya semakin banyak dikenal pada saat dating diacara TalkPod yang dipandu oleh Surya Insomnia dan Indra Jegel. Hingga akhirnya ia turut serta sebagai host diacara tersebut.
Tidak hanya sampai disitu Ia juga pernah diundang disalah satu acara Bercanda Tapi Santai yang dibawa oleh Andre Taulany hingga Ayu Ting Ting. Karena memiliki gaya bercanda yang lucu, Ia smeakin banyak tawaran yang masuk sebagai pengisi acara, selain itu ia juga memiliki wajah yang imut dan kadang terlihat polos mejadi hal yang menarik di mata netizen.
Baru-baru ini Ia juga mengisi acara televisi yang bernama Main Hakim Sendiri diisi oleh beberapa artis Indonesia diantaranya Desta, Boyen, Rigen, Indra Jegel dan Praz Teguh.
Baca Juga: Biodata Amina Dehbi Suporter Timnas Maroko
Itulah profil dan biodata lengkap Eca Japasal yang ternyata BA Esports hingga memiliki kedekatan dengan Alam anak dari Ganjar Pranowo.***
Editor: Fredi A.