Profil dan Biodata Ghisca Debora Aritonang, Pelaku Penipuan Tiket Konser Coldplay

Profil Ghisca Debora Aritonang, Pelaku Penipuan Tiket Konser Coldplay
Profil dan Biodata Ghisca Debora Aritonang (Foto: Pemuka-Rakyat.com)

PEMUKA RAKYAT -
Berikut profil dan biodata dari Ghisca Debora Aritonang yang merupakan pelaku penipuan tiket konser Coldplay yang sempat viral di sosial media. 

Nama Ghisca Debora Aritonang tengah ramai jadi bahan perbincangan lantaran ia menjadi tersangka dalam kasus penipuan tiket konser Coldplay di Jakarta. Akibat ulahnya itu, ia tengah merugikan sebanyak 400 orang dan meraup keuntungan dari peristiwa tersebut sebesar Rp5.1 miliar. 

Aksi wanita berambut panjang tersebut dilakukan dengan cara menjual tiket Coldplay palsu. dengan liciknya, ia memanipulasi 100 tiket yang dimiliki sehingga terlihat seolah dirinya memiliki 8000 tiket.

Lantas bagaimana sosok dari Ghisca Debora Aritonang? Berikut ini Tim Pemuka Rakyat merangkum dalam profil dan biodata lengkapnya.

Profil:

Nama Lengkap: Ghisca Debora Aritonang

Nama Panggilan: Ghisca

Tanggal Lahir: Belum diketahui

Umur: 19 tahun

Pendidikan: Universitas Trisakti 

Baca Juga: Resmi Gugat Cerai Ammar Zoni, Inilah Sosok Irish Bella: Simak Profil dan Biodatanya

Ghisca sendiri ternyata merupakan mahasiswa jurusan ekonomi Trisakti. Banyak yang menduga jika wanita berambut panjang ini merupakan pelaku penipuan yang sudah lama melancarkan aksinya. Bukan hanya di konser Coldplay saja dirinya beraksi, diketahui jika ia juga pernah terlibat dalam kasus penipuan konser NCT, Taylor Swift, hingga Blackpink

Kasus lainnya yang pernah melibatkan namanya adalah bisnis tiket pesawat ilegal. Wanita berambut panjang ini juga diketahui sebagai mahasiswa yang bermasalah di kampusnya. Ia kabarnya sempat kuliah sebagai mahasiswa Jurusan Ekonomi di Universitas Trisakti semester 3. Namun, ia tak melanjutkan kuliahnya dan berhenti saat semester 3. 

Ghisca Debora Aritonang sendiri dikenal sebagai mahasiswi yang bermasalah oleh para dosen. Ia diketahui sering berbohong hal tersebut diungkapkan oleh pihak Fakultas Universitas Trisakti. 

Gadis berusia 19 tahun ini ternyata kenal dengan Kristo Immanuel. Ia merupakan mantan murid ekstrakurikuler teater aktor yang saat ini lebih dikenal dengan nama Film Big 4. Kristo Immanuel sendiri yang mengaku bahwa Ia kenal dengan tersangka penipuan tiket Coldplay tersebut. Kristo Immanuel sendiri mengaku kaget dan menyangka akan fakta tersebut. 

Wanita berusia 19 tahun ini diketahui memiliki ayah yang bernama Natalis. Dalam sebuah video yang beredar, ayahnya mengaku akan mengembalikan semua uang yang telah dibayarkan oleh para korbannya. Sementara itu ayahnya diperkirakan berusia sekitar 50 tahun. 

Baca Juga: Siapakah Dokter Tifa yang Mengatakan Ijazah Gibran Palsu? Simak Ulasan Biodatanya

Ketika berkata akan bertanggung jawab atas perilaku putrinya tersebut, kemudian disudutkan dan dituntut oleh para korban untuk mengembalikan tiket yang sudah mereka bayar secepatnya. Para korban meminta sang ayah untuk tidak memberikan janji tanpa bukti. 

Beredar kabar jika mantan mahasiswi Universitas Trisakti tersebut memanfaatkan orang dalam yang melaksanakan konser untuk menjalankan aksinya. 

Seorang korban bahkan menyebutkan jika Ghisca selalu menggunakan modus yang sama untuk beberapa konser dalam menipu korbannya. Ia selalu mengaku mengenal orang dalam dan vendor, kemudian para penonton akan melakukan transaksi di pada hari H konser namun tiket tidak ada. 

Wanita berkulit putih ini meraup keuntungan sebesar Rp250 ribu per tiketnya. diketahui jika dana hasil keuntungan menipu tiket tersebut Ia taruh di Bank Belanda, agar hasil dari penipuan tersebut tidak disita dan dikembalikan. 

Itulah profil dan biodata dari seorang Ghisca Debora Aritonang yang merupakan tersangka pelaku penipuan tiket konser Coldplay hingga raup keuntungan mencapai Rp5.1 miliar. ***

Penulis: Niawati.
Editor: Fredi A.

Bagikan :

Nama

Biografi,920,Ekonomi,55,Entertainment,303,Gaya Hidup,290,Headline,111,History & Culture,55,Internasional,264,Kesehatan,59,Khazanah,49,Nasional,471,Olahraga,263,Oto & Tekno,40,Pendidikan,37,ã…¤Headline,46,
ltr
item
PemukaRakyat.com: Profil dan Biodata Ghisca Debora Aritonang, Pelaku Penipuan Tiket Konser Coldplay
Profil dan Biodata Ghisca Debora Aritonang, Pelaku Penipuan Tiket Konser Coldplay
Biodata Ghisca Debora Aritonang, Pelaku Penipuan Tiket Konser Coldplay
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiE6Dxfidpu2TeDNbn5eHpRdhg1yI0LcfnAuBvfHbNphog7mGrRhwCV1aEGbqIbvhKMPqX0QDYSPygri5g06pM2m4hCd19ekEWOYX81KOw3G-RIulXdGt6rn7vn1FxhVXXUUSa1Xmy7CULT4LGe4OVJPMtrZG3nPcbTcQplXYw9MshlAYYc_UkZX5tF7ALT/s16000/Profil%20dan%20Biodata%20Ghisca%20Debora%20Aritonang,%20Pelaku%20Penipuan%20Tiket%20Konser%20Coldplay.png
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiE6Dxfidpu2TeDNbn5eHpRdhg1yI0LcfnAuBvfHbNphog7mGrRhwCV1aEGbqIbvhKMPqX0QDYSPygri5g06pM2m4hCd19ekEWOYX81KOw3G-RIulXdGt6rn7vn1FxhVXXUUSa1Xmy7CULT4LGe4OVJPMtrZG3nPcbTcQplXYw9MshlAYYc_UkZX5tF7ALT/s72-c/Profil%20dan%20Biodata%20Ghisca%20Debora%20Aritonang,%20Pelaku%20Penipuan%20Tiket%20Konser%20Coldplay.png
PemukaRakyat.com
https://www.pemuka-rakyat.com/2023/11/profil-dan-biodata-ghisca-debora.html
https://www.pemuka-rakyat.com/
https://www.pemuka-rakyat.com/
https://www.pemuka-rakyat.com/2023/11/profil-dan-biodata-ghisca-debora.html
true
6153842826875328261
UTF-8
Memuat Semua Berita Tidak ditemukan berita apapun Lihat Semua Baca Lebih Banyak Balas Batal balas Hapus Oleh Halaman Utama Halaman Berita Lihat Semua Disarankan untuk Anda Kategori Arsip Cari Semua Berita Tidak ditemukan berita yang sesuai dengan permintaan Anda Kembali ke Halaman Utama Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nov Des Baru saja 1 menit yang lalu $$1$$ menit yang lalu 1 jam yang lalu $$1$$ jam yang lalu Kemarin $$1$$ hari yang lalu $$1$$ minggu yang lalu lebih dari 5 minggu yang lalu Pengikut Ikuti Konten Premium ini Terkunci Langkah 1: Bagikan ke Social Media Langkah 2: Tekan Link pada Social Media Anda Salin Semua Kode Pilih Semua Kode Semua Kode Tersalin pada Papanklip Anda Tidak dapat menyalin kode / teks, silahkan tekan [CTRL]+[C] (atau CMD+C pada Mac) untuk menyalin Tabel Konten