Profil dan Biodata Willy Sulistio, Suami Dokter Qory Ulfiyah: Usia, Pekerjaan, Tanggal Lahir, dan Medsos

Profil dan Biodata Willy Sulistio, Suami Dokter Qory Ulfiyah: Usia, Pekerjaan, Tanggal Lahir, dan Medsos
Profil Willy Sulistio, Suami Dokter Qory Ulfiyah (Foto: Pemuka-Rakyat.com)

PEMUKA RAKYAT -
 
Berikut profil dan biodata dari Willy Sulistio selaku suami dari dr Qory mulai dari usia, pekerjaan, tanggal lahir hingga medsos. 

Seperti yang diketahui, nama dr Qory belakangan sedang menjadi topik panas dan diperbincangkan oleh warganet. Pasalnya suami dari dr Qory, Willy Sulistio sempat membuat postingan melalui akun sosial media dr Qory yang menyatakan bahwa dokter yan sedang hamil enam bulan tersebut kabur dari rumah. 

Setelah ditelusuri, ternyata dr Qory kabur dari rumah lantaran menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT oleh sang suami, Willy Sulistio. Lantas bagaimana sosok dari Willy Sulistio? Simak profil dan biodatanya berikut ini. 

Profil dan Biodata Willy Sulistio 

Nama lengkap: Willy Sulistio

Tempat, tanggal lahir: Tasikmalaya, 13 November 1984

Usia: 39 tahun

Pekerjaan: Tidak bekerja

Pendidikan: Sarjana Humaniora (S. Hum) 

Pasangan: Qory Ulfiyah (Istri) 

Akun medsos

 - Akun Instagram: @bapaknyeanakanak

- Akun Twitter: Tio7Willy

- Kanal Youtube: Kids Daddy (Bapaknye Anak Anak)

Baca Juga: Profil dan Biodata Arkhan Kaka, Pemain Timnas Indonesia U-17: Asal, Usia, Agama, Medsos dan Perjalanan Karir

Latar Belakang Keluarga Willy Sulistio

Willy Sulistio merupakan sendiri saat ini tidak bekerja, Ia tinggal serumah dengan orang tuanya di Cibinong. Willy Sulistio dan dr Qory sendiri diketahui menikah pada tahun 2012. Dari pernikahannya tersebut, keduanya dikaruniai tiga orang anak Laki-laki dan saat ini dr Qory tengah hamil 6 bulan.  

Kegiatan sehari-harinya selama ini mengurus tiga anak Laki-laki yang pertama berusia 11 tahun dan anak kembar mereka berusia 9 tahun. Willy Sulistio dan dr Qory sendiri tinggal di Kelurahan Nanggewer, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. 

Willy Sulistio sendiri diketahui memiliki gelar Sarjana Humaniora (S.Hum) namun belum ada informasi jelas di Universitas mana Ia mendapatkan gelar tersebut. 

Selain sibuk mengasuh anak, Willy Sulistio juga kerap membagikan momen kebersamaan keluarganya di sosial media. Tak hanya aktif di sosial media, pria berusia 39 tahun juga sering membuat konten melalui kanal YouTube miliknya. Salah satu konten yang diunggahnya berjudul ‘Podcast Seks Edukasi Anak’ yang menampilkan ketiga anaknya dan juga Qory Ulfiyah. Diketahui konten tersebut sudah ditonton sebanyak 24 ribu kali. 

Kasus dan Kontroversi Willy Sulistio 

Setelah mendapati bahwa istrinya hilang dan kabur dari rumah, Willy kemudian membuat laporan kehilangan ke kantor polisi. Namun usai laporan tersebut dilayangkan dan postingan miliknya di platform X atau Twitter viral, kemudian muncul tuduhan KDRT terhadap Willy Sulistio. 

Seorang warganet menyebut bahwa Willy kerap kali mendatangi tempat kerja sang istri dan memarahi istrinya tersebut di hadapan banyak orang. Hal tersebut berdasarkan pengakuan dari rekan sejawat dr Qory Ulfiyah.

Tentu saja tuduhan tersebut semakin memperkuat spekulasi terkait masalah dalam rumah tangga mereka. Tak hanya itu saja, beberapa sumber juga menyebutkan jika Willy merupakan sosok yang abusive dan juga manipulatif. 

Kasus KDRT Dilakukan dr Qory 

Kasus hilangnya dr Qory tentu menarik perhatian para warganet. Beberapa warganet memberikan dukungan mereka pada dr Qory. Beberapa ada yang menaruh curiga pada Willy Sulistyo. Setelah hilang selama kurang lebih 5 hari, Dokter Qory kini telah ditemukan dalam keadaan trauma berat. 

Diketahui jika dr Qory kabur lantaran mendapatkan ancaman menggunakan pisau dari sang suami. Bahkan pisau yang digunakan untuk mengancam tersebut sempat melukai punggung dan bahu Istrinya. 

Usai munculnya tuduhan KDRT yang dilakukan oleh Willy Sulistio, polisi pun akhirnya melakukan penyelidikan terhadap sang suami tersebut. Lalu Willy akhirnya ditetapkan sebagai tersangka. Berdasarkan hasil visum yang dilakukan ditemukan sejumlah luka dan memar di sekujur tubuh dr Qory yang diberikan oleh Willy Sulistio. 

Atas perbuatannya, Willy akan dijerat dengan Pasal 44 Undang-Undang KDRT dengan ancaman hukuman maksimal 5 tahun penjara. 

Itulah profil dan biodata dari Willy Sulistio suami dr Qory Sulistyo yang dirangkum oleh Tim Pemuka Rakyat.***

Penulis: Niawati.
Editor: Fredi A.

Bagikan :

Nama

Biografi,932,Ekonomi,55,Entertainment,310,Gaya Hidup,290,Headline,112,History & Culture,56,Internasional,264,Kesehatan,59,Khazanah,49,Nasional,476,Olahraga,266,Oto & Tekno,40,Pendidikan,37,ã…¤Headline,46,
ltr
item
PemukaRakyat.com: Profil dan Biodata Willy Sulistio, Suami Dokter Qory Ulfiyah: Usia, Pekerjaan, Tanggal Lahir, dan Medsos
Profil dan Biodata Willy Sulistio, Suami Dokter Qory Ulfiyah: Usia, Pekerjaan, Tanggal Lahir, dan Medsos
Profil dan Biodata Willy Sulistio, Suami Dokter Qory Ulfiyah: Usia, Pekerjaan, Tanggal Lahir, dan Medsos
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjcCWhSvnFextd2kM_1AgOH3lFMf40aWTE2GCHR5UJvriTcj8xvDW91tNekDRF6C4BTNAtdWI_bMOFlJTRvTZ-hBsq_Czhp16dk2SKkEVsZ3kbz4NG_QZlLPA2tbQKfsuLkdesQvqXYLuP8DDKKW-iXvc4Z6OQqOOIyl7Up8mMM7mJLN6rMBa-qTnTxDUE6/s16000/Profil%20dan%20Biodata%20Willy%20Sulistio,%20Suami%20Dokter%20Qory%20Ulfiyah%20Usia,%20Pekerjaan,%20Tanggal%20Lahir,%20dan%20Medsos.png
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjcCWhSvnFextd2kM_1AgOH3lFMf40aWTE2GCHR5UJvriTcj8xvDW91tNekDRF6C4BTNAtdWI_bMOFlJTRvTZ-hBsq_Czhp16dk2SKkEVsZ3kbz4NG_QZlLPA2tbQKfsuLkdesQvqXYLuP8DDKKW-iXvc4Z6OQqOOIyl7Up8mMM7mJLN6rMBa-qTnTxDUE6/s72-c/Profil%20dan%20Biodata%20Willy%20Sulistio,%20Suami%20Dokter%20Qory%20Ulfiyah%20Usia,%20Pekerjaan,%20Tanggal%20Lahir,%20dan%20Medsos.png
PemukaRakyat.com
https://www.pemuka-rakyat.com/2023/11/profil-dan-biodata-willy-sulistio-suami.html
https://www.pemuka-rakyat.com/
https://www.pemuka-rakyat.com/
https://www.pemuka-rakyat.com/2023/11/profil-dan-biodata-willy-sulistio-suami.html
true
6153842826875328261
UTF-8
Memuat Semua Berita Tidak ditemukan berita apapun Lihat Semua Baca Lebih Banyak Balas Batal balas Hapus Oleh Halaman Utama Halaman Berita Lihat Semua Disarankan untuk Anda Kategori Arsip Cari Semua Berita Tidak ditemukan berita yang sesuai dengan permintaan Anda Kembali ke Halaman Utama Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nov Des Baru saja 1 menit yang lalu $$1$$ menit yang lalu 1 jam yang lalu $$1$$ jam yang lalu Kemarin $$1$$ hari yang lalu $$1$$ minggu yang lalu lebih dari 5 minggu yang lalu Pengikut Ikuti Konten Premium ini Terkunci Langkah 1: Bagikan ke Social Media Langkah 2: Tekan Link pada Social Media Anda Salin Semua Kode Pilih Semua Kode Semua Kode Tersalin pada Papanklip Anda Tidak dapat menyalin kode / teks, silahkan tekan [CTRL]+[C] (atau CMD+C pada Mac) untuk menyalin Tabel Konten