![]() |
Profil Umi Pipik yang baru saja melepas pernikahan putri sulungnya, Adiba Khanza (Foto: Pemuka-Rakyat.com) |
PEMUKA RAKYAT - Berikut profil dan biodata Umi Pipik alias Pipik Dian Irawati Popon mulai dari asal, usia, agama, pendidikan, media sosial dan pekerjaan.
Umi pipik kembali terlihat di layar kaca saat acara pernikahan anak pertamanya, Adiba Khanza pada 10 Desember 2023 lalu.
Lama tidak hadir di dunia entertainment membuat banyak warganet penasaran, terutama bagi para generasi milenial yang tidak menyaksikan wanita yang saat ini menggunakan cadar tersebut di masa eksisnya di dunia hiburan tanah air.
Maka dari itu, berikut profil dan biodata Pipik Dian Irawati yang berhasil dirangkum oleh Tim Pemuka Rakyat.
Perempuan yang akrab disapa Umi Pipik tersebut mengawali karirnya pada tahun 1995 dengan menjadi gadis sampul (cover girl) majalah remaja. Selain itu Ia juga terjun ke dunia seni peran dengan membintangi beberapa video klip, diantaranya Cinta Pertama - Garby, Mungkinkah - Stinky.
Baca Juga: Profil dan Biodata Venna Melinda Ibunda Verrel Bramasta
Pada tahun 1999, putri dari pasangan Imam Martono dan Riyantih tersebut dipersunting oleh salah satu pendakwah tersohor tanah air, Ustadz Jefri Al Buchori (Uje). Setelah menikah, Ia memutuskan untuk fokus mengurus rumah tangganya bersama Uje.
Pernikahan keduanya dikaruniai empat orang buah hati, diantaranya Adiba Khanza Az-Zahra, Abidzar Al Ghifari, Ayla Azuhro dan Attaya Bilal Rizkillah.
Selama menjadi seorang istri, perempuan kelahiran 1977 tersebut mengembangkan bakatnya di dunia tarik suara, dengan berduet dengan sanng suami menyanyikan lagu Thola’al Badru dan Shalawat Badar. Ia juga tergabung dalam grup lagu rohani bernama Fatimah Voice yang beranggotakan Puput Melati, Nia Paramitha dan Pipik Dian Irawati.
Pada tahun 2013, tepatnya hari Jumat tanggal 26 April Umi Pipik harus menerima kabar kehilangan dari sang suami yang mengalami kecelakaan tunggal saat mengendarai motor pribadinya, Kawasaki ER-6n bernopol B 3590 SGQ.
Tak hanya kehilangan suami, setahun setelahnya perempuan berusia 46 tahun tersebut kembali mendapat musibah, rumah yang Ia tinggali bersama keempat anaknya kebakaran, tepatnya pada Jumat, 20 Juni 2014.
Baca Juga: Biografi Maudy Ayunda
Kebakaran tersebut terjadi pada pukul 03.00 WIB. Saat mencium bau asap dan merasakan hawa panas, Umi Pipik terbangun dan melihat ruang tamunya yang sudah dikepung oleh api yang membara. Karena tak ada lagi jalan keluar, Ia beserta Anak-anaknya memutuskan melompat dari lantai dua untuk menyelamatkan diri.
Untuk melanjutkan hidup, Ibu dari keempat anak tersebut memutuskan untuk meneruskan perjalanan sang suami dengan menadi pendakwah. Ia beberapa kali menjadi pengisi kajian di berbagai tempat.
Istri Alm. Uje tersebut juga menjadi juri dalam ajang dakwah tingkat Anak-anak, Akademi Sahur Indonesia (AKSI) Junior 2014 yang disiarkan di Indosiar. Di tahun yang sama, Ia juga pernah membintangi video klip lagu band Wali berjudul Jamin Rasaku.
Meneruskan karirnya di dunia seni peran, perempuan bercadar tersebut juga membintangi beberapa film, diantaranya Haji Backpacker pada tahun 2014, Surga Menanti dan Catatan Hati Seorang Istri 2 pada tahun 2016 dan Surga pun Ikut Menangis pada tahun 2017.
Biodata
Nama Lengkap: Pipik Dian Irawati Popon
Nama Panggung: Umi Pipik
Tempat, Tanggal Lahir: Semarang, Jawa Tengah, 26 November 1977
Usia: 46 Tahun
Agama: Islam
Pasangan: Jefri Al Buchori (Alm.)
Anak: Adiba Khanza Az-Zahra, Abidzar Al Ghifari, Ayla Azuhro, Attaya Bilal Rizkillah
Orang Tua: Imam Martono (Ayah) dan Riyantih (Ibu)
Saudara Kandung: Eni Susilowati
Pekerjaan: Penyanyi, Pendakwah, Aktris
Akun Instagram: @_ummi_pipik_
Baca Juga: Biografi Prilly Latuconsina: Umur, Pendidikan, Asal, hingga Karir
Demikianlah ulasan profil dan biodata Umi Pipik alias Pipik Dian Irawati Popon yang tengah menjadi sorotan usai pernikahan putri sulungnya Adiba Khanza.***
Editor: Fredi A.